Prokes Ketat Dalam Pembukaan Acara MTQ XLIII Tingkat Kabupaten Garut

Prokes Ketat Dalam Pembukaan Acara MTQ XLIII Tingkat Kabupaten Garut

Meskipun Covid-19 di Garut sudah tidak menghkawatirkan seperti sebelumnya, akan tetapi penerapan protokol kesehatan tetap harus kita terapkan guna mencegah hal buruk terjadi. Seperti dalam acara MTQ XLIII  Tingkat Kabupaten Garut. Panitia acara menerapkan porotokol kesehatan secara ketat saat acara pembukaan pada Sabtu (13/11/2021) di Pondok Pesantren Darussalam, Kecamatan Kersamanah, Kabupaten Garut.

Melansir garutkab.go.id,  Pimpinan Pondok Pesantren, Asep Sholahudin Muthie mengungkapkan  hal itu guna menjaga keamanan. Serta menghindari penyebaran Covid-19 di lingkungan pesantren. Acara menghadirkan Bupati Garut, Rudi Gunawan sekaligus membuka kegiatan dengan memukul gong.

Dalam sambutannya Rudi menyampaikan besar harapannya agar kegiatan ini dapat menebarkan semangat mendalami Al-Qur’an. penghafal Al-Qur’an di Kabupaten Garut menjadi bertambah serta menjadi pengingat satu sama lain akan pentingnya memaknai Al-Qur’an itu sendiri.

“Yang pertama bahwa hafidz kita meningkat…. pembaca Al-Qur’an lebih bagus pendalaman terhadap arti dan makna dari Al-Qur’an itu sebagai rahmatan lil alamiin,” tutur Rudi diatas mimbar.

Sebanyak 586 peserta dari 42 kecamatan di Kabupaten Garut turut berpartisipasi dalam kegiatan MTQ ini. Selain anak-anak, remaja dan dewasa panitia juga memberikan kesempatan pada peserta cacat netra untuk mengikuti kompetisi. Kegiatan MTQ berlangsung selama empat hari dari tanggal 13 – 16 November. Adapun beberapa jenis lomba yang mereka adakan antaranya lomba Tilawah Al-Quran, Tahfidz, Tafsir, Kaligrafi dan lain-lain.


Baca lainnya

0 Komentar :

Anda belum bisa berkomentar, Harap masuk terlebih dahulu.