Revitalisasi Situ Bagendit, Netizen : “The Next Maldives Banyuresmi”


Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil merilis wajah baru penataan objek wisata Situ Bagendit di Kecamatan Banyuresmi, Kabupaten Garut, melalui akun instagram pribadinya @ridwankamil, Selasa (3/11/2020).

Setelah di posting ulang oleh instagram Infogarut, beragam komentar netizen bertebaran di sosial media. Salah satunya yakni komentar dari akun instagram @sweetyoung99 “Maldives nya Banyuresmi ini mah”.

Cuitan netizan pada kolom komentar @infogarut


Revitalisasi ini akan dilakukan mulai bulan November 2020. Rencananya proyek ini akan berjalan selama 14 bulan, dan di targetkan akan rampung pada akhir tahun 2021 mendatang.

Besar anggaran dalam proyek revitalisasi ini sebesar Rp. 104 Miliar. Rinciannya yakni dari Pemda 22 Miliar, dan sisanya dari Kementerian PUPR sebesar 81 Miliar.

Revitalisasi Situ Bagendit ini merupakan program pemerintah pusat yang sudah digagas sebelumnya oleh Presiden Republik Indonesia Joko Widodo saat kunjungannya ke Situ Bagendit pada Januari 2019.

Program pengembangan pariwisata itu, diharapkan menjadi kebanggaan masyarakat Garut karena akan memiliki objek wisata yang megah dan mendunia.


 

  • -

0 Komentar :

    Belum ada komentar.

Mungkin anda suka