Wakil Bupati Garut, Helmi Budiman Positif COVID-19


Wakil bupati Kabupaten Garut, Helmi Budiman terkonfirmasi positif COVID-19 setelah pulang dari kunjungan ke RSUD. Helmi menyatakan status konfirmasinya melalui video pendek dari akun instagram pribadinya, @kanghelmi_budiman pada Kamis (1/7).

“Saya dr. Helmi Budiman, wakil bupati Garut, ingin menyampaikan saya terkonfirmasi COVID-19. Terakhir saya melakukan aktivitas rapat dengan Rumah Sakit Umum dr. Slamet membicarakan daya tampung rumah sakit yang asalnya 250 menjadi 500 untuk rumah sakit umum saja”, jelas Helmi melalui akun instagram-nya pada Kamis (1/7).

Sebelum Helmi terkonfirmasi positif COVID-19, Helmi mengadakan rapat di RSUD dr. Slamet Garut membahas mengenai daya tampung rumah sakit.

Ia membahas mengenai penambahan daya tampung RSUD dr. Slamet Garut yang asalnya hanya 250 saja menjadi 500. 

Selain itu, Helmi juga mengatakan bahwa Rumah Sakit Umum Daerah dr. Slamet Garut akan menjadi rumah sakit rujukan COVID-19. Ini menambah jumlah rumah sakit rujukan COVID-19 di Garut setelah Rumah Sakit Guntur dan Rumah Sakit Medina.

Ia menyarankan masyarakat yang memiliki penyakit-penyakit selain COVID-19 untuk merujukkan diri ke rumah sakit swasta dan BPJS.

Helmi mengingatkan masyarakat untuk terus memberikan dukungan kepada pasien-pasien lain yang terkonfirmasi COVID-19. Selain itu, ia juga mengingatkan masyarakat umum untuk terus menerapkan protokol-protokol kesehatan. Ia meminta masyarakat untuk ikut mendoakan nakes-nakes yang terus berjuang dalam upaya penyembuhan pasien COVID-19.

  • -

0 Komentar :

    Belum ada komentar.

Mungkin anda suka