GACHIFEST 2024 Suguhkan Hasil Karya Anak Garut


Garut – Garut Children Festival (GACHIFEST) merupakan sebuah acara yang bertujuan untuk memperingati Hari Anak Nasional.

Kegiatan ini diselenggarakan oleh Forum Anak Daerah (FAD) Kabupaten Garut dengan dengan Dinas Pengendalian Penduduk, Keluarga Berencana, Pemberdayaan Perempuan, dan Perlindungan Anak (DPPKBPPPA) Garut  di Gedung Art Center, Jalan Proklamasi, Kecamatan Tarogong Kidul, Kabupaten Garut, Sabtu (13/7/2024).

GACHIFEST 2024 ini hadir sebagai wadah bagi anak di Kabupaten Garut untuk mengekspresikan diri, mengembangkan bakat, dan merajut mimpi mereka untuk masa depan.

Kolaborasi ini tak hanya dilakukan dengan pemerintah, mereka juga berkolaborasi dengan berbagai sekolah yang ada di Kabupaten Garut untuk menampilkan karya terbaiknya.

Berbagai sekolah mulai dari tingkat TK hingga SMA, mereka turut terlibat dalam memeriahkan acara ini. Mereka yang turut terlibat bisa dengan menampilkan karya atau menjadi peserta lomba dalam acara tersebut.

“Kita undang semua sekolah di Kabupaten Garut untuk menampilkan karya terbaiknya di GACHIFEST ini,” ujar Syahla selaku Humas GACHIFEST 2024.

Kolaborasi dilakukan guna merangkul semua anak yang ada di Kabupaten Garut dalam satu tempat dan acara yang sama untuk meningkatkan kemampuan dan kreativitas anak-anak.


0 Komentar :

    Belum ada komentar.

Mungkin anda suka

  • Oleh Infogarut
  • 10, Sep 2024
Jabarsel Masa depan Jabar