Gak Harus Selalu ke Gunung, Sekarang Bisa Rasakan Sensasi Camping di Tengah Kota Garut


Garut memang terkenal dengan wisata alamnya terutama untuk berkemah atau camping. Banyak wisatawan datang ke Garut mencoba pengalaman camping di puncak Paguci. Nama Paguci berasal dari 3 gunung utama di Garut yakni puncak Gunung Papandayan, Guntur dan Cikuray.

Sekarang gak hanya di puncak gunung saja, kamu juga bisa camping di tengah Kota Garut dengan view pegunungan memukau terutama saat langit cerah.

Tempatnya, hanya ada di @dombitel. Berlokasi di rooftop Gedoeng Cokelat Jalan Siliwangi sangat dekat dengan Alun-alun Garut. Dombi Tent di Dombitel Enggon Gumelar benar-benar menawarkan sensasi bermalam di Garut dengan cara berbeda.

Ada belasan tenda eksklusif dengan fasilitas lengkap siap menghangatkan dinginnya cuaca malam Garut. Tak hanya itu, ada juga fasilitas hiburan seperti layar lebar, musik dan lainnya yang semakin melengkapi moment seru bersama teman atau keluarga.

Semua fasilitas dombitel bisa kamu nikmati mulai harga Rp 50.000 per malam. Selain dombi tent, wisatawan juga bisa bermalam di dombi pod atau dombi room. Selamat mencoba kemping di tengah Kota Garut.

  • -

0 Komentar :

    Belum ada komentar.

Mungkin anda suka