Menkop UKM Dukung Inovasi Korporasi Peternak Domba di Garut


Menteri Koperasi dan UMKM, Teten Masduki meminta domba Garut yang menjadi unggulan Kabupaten Garut terus dikembangkan. Tak hanya untuk adu ketangkasan, hewan ternak itu juga bisa dikembangkan jadi domba pedaging.

Kementerian Koperasi dan UMKM mendorong pengembangan model bisnis ternak domba berbasis klaster.

"Nantinya para kelompok ternak bisa mengembangkan domba cross breed atau persilangan antara domba garut dan dorper Australia," ujar Teten di Ponpes Nurul Hidayah, Desa Cinta, Kecamatan Karangtengah, Sabtu (19/12/2020). dikutip dari tribunjabar.

Peternakan domba berbasis klaster ini jadi proyek percontohan dan bagus untuk dikembangkan. Apalagi domba Garut jadi salah satu unggulan. "Model bisnis ini sudah tepat. Kami akan kembangkan bisa dengan dana KUR dan pembiayaan koperasi," katanya.

Menurut Teten, di Garut ditargetkan memiliki populasi 3 juta domba. Dengan populasi 1,3 juta domba, hanya butuh 1,7 juta lagi untuk memenuhi target. Salah satu yang bisa mengembangkan bisnis tersebut yakni pondok pesantren.

Nantinya para santri juga bisa belajar berwirausaha. "Dengan target 1,7 juta domba lagi, perlu ada 850 kelompok ternak. Masing-masing kelompok minimal punya 200 ekor domba," ucapnya.

  • -

0 Komentar :

    Belum ada komentar.

Mungkin anda suka