Olimpiade Paris 2024: Sisa 21 Atlit, 8 Atlit Indonesia Gugur Saat Berjuang di Paris


[Illustration : NOC Indonesia]

Sudah satu minggu semenjak Olimpiade Paris 2024 dimulai. Belum ada medali yang diamankan oleh Indonesia. Selain itu, dari 29 atlit yang berjuang 8 diantaranya dipastikan tidak lanjut bertanding di Paris.

Beberapa atlet tersebut antara lain Rio Waida (Selancar), Maryam March Maharani (Judo), Rifda Irfanaluthfi (Senam Artistik), dan La Memo (Dayung). Kemudian dua pasangan bulu tangkis Indonesia, Apriyani Rahayu / Siti Fadia Silva Ramadhati, dan Rinov Rivaldy / Pitha Haningtyas Mentari.

Rio Waida atlit selancar Indonesia, harus terhenti di babak kedua. Lalu, atlet judo wakil Indonesia, Maryam harus terhetnti di babak 16 besar. Sementara itu, atlit senam Indonesia Rifda Irfanluthfi tidak maksimal saat tampil sebab cedera.

La Memo gagal lolos ke perempat final, diduga karena kondisi angin di arena perlombaan yang menjadi hambatan. Terakhir, dua pasangan bulu tangkis Indonesia Apriyani / Fadia dan Rinov / Pitha kandas. Pasangan Apriyani dan Fadia kalah dalam dua laga pertama dari pasangan Cina. Sementara pasangan Rinov dan Pitha kalah saat melawan pasangan dari Jepang.

Walapun begitu, masih ada 21 atlit yang masih tetap bertahan dan berjuang di Paris nanti. Mari kita tetap dukung dan berikan doa serta semangat kepada para atlit yang sedang berjuang di Paris nanti. Semoga para atlit yang berjuang kembali ke Indonesia dengan membawa medali dan membanggakan nama Indonesia di kancah Internasional.

 

Sumber:

- Nurdin Saleh dalam tempo.co

- Foto: Atlit Judo Putri Indonesia, Maryam March Maharani dalam NOC Indonesia


0 Komentar :

    Belum ada komentar.

Mungkin anda suka

  • Oleh Infogarut
  • 10, Sep 2024
Jabarsel Masa depan Jabar