Pariwisata Garut Mulai Pulih, Target Pendapatan Asli Daerah Garut Naik


Bidang pariwisata Garut mulai pulih setelah pandemi COVID-19 yang menghentikan wisata Garut selama hampir dua tahun kebelakang. Kebangkitan pariwista Garut mulai terlihat di tahun 2022.

Di tahun 2022 jumlah kunjungan wisatawan meningkat bila dibandingkan dengan tahun sebelumnya. Selain itu, banyaknya pemugaran tempat wisata di Garut yang menarik para wisatawan yang ingin berkunjung ke Garut.

Seperti Situ Bagendit yang sudah direvitalisasi dan dibuka pada pertengahan 2022 lalu dapat menarik wisatawan hingga 5000 orang perharinya. Selain Situ Bagendit, tempat wisata lainnya seperti Taman Satwa Cikembulan menyumbang banyak wisatawan sehingga target kunjungan wisatawan Kabupaten Garut di tahun 2022 tercapai.

Pada tahun 2022 target kunjungan wisatawan yang ditetapkan oleh Pemkab Garut berada di angka tiga juta wisatawan yang dimana kunjungan wisatawan ini dapat meningkatkan pendapatan asli daerah sebanyak Rp. 2,2 milyar. Angka tersebut tentu saja lebih besar dari angka tahun sebelumnya yang hanya memberikan pendapatan asli daerah sebesar Rp. 700 juta.

Karena potensi wisata Garut yang dimiliki Garut saat ini semakin beragam dan berkembang, Pemkab Garut berusaha untuk meningkatkan jumlah kunjungan wisatawan diatas tiga juta pengunjung dan pendapatan asli daerah dari bidang pariwisata berada di angka RP. 2,8 milyar untuk tahun ini.

Untuk mencapai target ini Pemkab Garut bersama Dinas Pariwisata terus berusaha mengembangkan potensi wisata yang ada.


Sumber : Kompas.com


0 Komentar :

    Belum ada komentar.

Mungkin anda suka