Peninggalan Gudang Senjata di Balik Keindahan Wisata Situ Bagendit Garut


[Het meertje Sitoe Bagendit bij Garoet KITLV 25758]

Selain terkenal dengan kawasan wisata yang indah, di Wisata Situ Bagendit Garut ternyata terdapat bangunan bekas gudang senjata peninggalan penjajahan jepang sisa-sisa perang Asia pasifik.

 

Bangunan tersebut masih terlihat jelas meski sudah tidak utuh tapi juga tidak tersentuh sama sekali sepanjang pembangunan kawasan wisata situ Bagendit. Memiliki ukuran sekitar 2-3 meter persegi, bangunan tersebut dilengkapi pintu baja dan ventilasi udara jeruji besi.

 

Dalam sebuah wawancara Tim Ahli Cagar Budaya (TACB) Garut, Warjita menjelaskan bangunan bekas gudang senjata tersebut sudah lama ditemukan sejak masa pendudukan Jepang yang sampai ke Garut 1942-1945.

 

Selain itu,  Warjita juga menjelaskan keberadaan gudang senjata di Situ Bagendit tidak lain adalah untuk mendukung kampanye Jepang melawan sekutu di perang Asia Pasifik.

 

Sebab, pada Masa PD II, kawasan situ Bagendit dijadikan landasan pesawat tempur Jepang yang berkepentingan sehingga membuat gudang senjata di lokasi itu sebagai tempat perbekalan.

 

Adanya bangunan yang memiliki nilai historis ini, seakan menambah kawasan wisata sejarah di garut yang kurang sentuhan dari pihak terkait.

 

Padahal bangunan bernilai tersebut bisa saja menjadi aset historis jika kawasan nya dipercantik hingga akan menambah daya tarik wisatawan ke Situ Bagendit.***


0 Komentar :

    Belum ada komentar.

Mungkin anda suka