Wisata Viral di Garut Agrowisata Tepas Papandayan


Agrowisata Tepas Papandayan merupakan objek wisata yang bisa terbilang baru yang berlokasi di Kabupaten Garut, Jawa Barat. Agrowisata Tepas Papandayan menjadi tempat wisata yang viral di sosial media, itu semua karena pemandangannya yang memukau, pengunjung rela bangun pagi untuk berendam sambil menikmati pemandangan sunrise dari balik gunung papandayan, kolamnya menggunakan air panas dan mengandung belerang, tidak heran jika pengunjung paling ramai di pagi dan malam hari

Banyaknya pemandian air panas menjadikan mereka memiliki daya tariknya tersendiri, seperti di Agrowisata Tepas Papandayan ini mereka memadukan pemandian air panas dengan wisata alam yang memanjakan mata, pengunjung akan dimanjakan dengan pemandangan gunung cikuray dengan ketinggian 9.255 kaki, apalagi jika datang di waktu terbaiknya yaitu pagi hari untuk melihat sunrise dan sore hari untuk melihat sunset

Hal yang menarik dari Agrowisata Tepas Papandayan ini adalah kolam rendam utamanya yang bergaya infinity pool sehingga pemandangannya terlihat jelas, asap dari kolam menjadikannya panorama yang eksotis, ditamah dengan udara dingin di daerah pegunungan yang menyegarkan. Selain kolam utama, terdapat dua kolam yang berukuran kecil tetapi ornamen temboknya unik, sebuah gazebo juga tersedia untuk wisatawan bersantai.

Selain kolam ada berbagi aktifitas lain yang dapat dilakukan, di atas area kolam kamu akan menemukan area rerumputan yang luas dan beberapa tenda yang sudah disediakan, ada juga sebuah gedung serbaguna yang menjadi resto dan kafe, digedung serbaguna bisa juga melihat pemandangan indahnya alam di lantai kedua, wisatawan dapat berkeliling kebun strawberry dan kopi khas Cisurupan. 

Untuk harga tiket masuk di argowisata tepas papandayan, kamu perlu membayar Rp10.000 per orang. Sementara untuk anak-anak hanya perlu membayar Rp. 5000 saja. HTM belum termasuk biaya parkir senilai Rp2000 s/d Rp5000. Jam oprasional dari Agrowisata Tepas Papandayan dimulai dari pukul 08.00-18.00 WIB setiap harinya, sedangkan untuk camping tetap buka selama 24 jam.

Agrowisata Tepas Papandayan berlokasi di Desa Karamatwangi, Kec. Cisurupan, Kabupaten Garut, Jawa Barat 44163.

 


0 Komentar :

    Belum ada komentar.

Mungkin anda suka