D Glorious Crater Kamojang: Destinasi Wisata Nyaman untuk Keluarga


D Glorious Crater Kamojang, yang sebelumnya dikenal sebagai Kawah Kamojang, menjadi salah satu destinasi wisata yang sangat direkomendasikan bagi mereka yang mencari tempat nyaman dan syahdu untuk berlibur. Terletak di perbatasan antara Kabupaten Garut dan Kabupaten Bandung, tempat ini menawarkan pesona alam yang menakjubkan, menjadikannya pilihan ideal untuk dikunjungi bersama keluarga.

D Glorious Crater berlokasi di Mekarwangi, Kecamatan Ibun, Kabupaten Bandung, Jawa Barat. Karena lokasinya yang strategis, tempat ini mudah dijangkau dari pusat kota Garut dan Bandung. Perjalanan menuju D Glorious Crater akan membawa pengunjung melewati pemandangan perbukitan yang indah dan suasana sejuk, menciptakan pengalaman perjalanan yang menyenangkan.

Destinasi ini terkenal dengan keindahan kawahnya yang memukau. Selain pemandangan alam yang menawan, D Glorious Crater juga menawarkan berbagai fasilitas yang membuat kunjungan semakin menyenangkan. Terdapat taman rekreasi, area kuliner, serta beragam kegiatan wisata alam lainnya. Suasana yang tenang dan dikelilingi pepohonan rimbun menciptakan aura yang menenangkan, cocok untuk bersantai dan melepas penat.

 

Beberapa wahana permainan yang bisa dieksplorasi pengunjung yaitu, Glory Bridge, View Deck, Jungle Track, Jungle Bridge, Crater Bridge, Kawah Hujan, Kawah Kereta Api, Tempat Berendam Air Panas.

Harga Tiket Masuk

Harga tiket masuk ke D Glorious Crater bervariasi berdasarkan paket yang dipilih. Berikut adalah daftar harga tiketnya:

Paket Happy Meal: Rp110.000

Paket Hangout: Rp85.000

Paket Happy Drink: Rp70.000

Paket Platinum: Rp50.000

Paket Diamond: Rp35.000

Paket Silver: Rp25.000

 

Harga tiket belum termasuk untuk retribusi parkir, untuk parkir dikenakan biaya sebagai berikut:

Sepeda: Rp2.000

Motor : Rp5.000

Mobil: Rp15.000

Bus: Rp60.000

 

D Glorious Crater Kamojang merupakan pilihan yang tepat bagi Anda yang ingin menikmati keindahan alam sambil menghabiskan waktu berkualitas bersama keluarga dan teman. Dengan berbagai aktivitas seru yang ditawarkan, tempat ini siap memberikan pengalaman liburan yang tak terlupakan.

 

Sumber: pikiran rakyat


0 Komentar :

    Belum ada komentar.

Mungkin anda suka