Olahraga Lari Menjadi Trend di Masyarakat Garut, Antara FOMO atau Hidup Sehat


[Illustration : https://unsplash.com/photos/pair-of-blue-and-white-adidas-running-shoes-XiZ7pRvCzro]

Kini sedang ramai di media sosial, dengan adanya trend olahraga lari yang dibagikan kepada publik melalui aplikasi bernama Strava. Bahkan di aplikasi X, terdapat  jasa joki Strava bagi para warginet yang FOMO (Fear Of Missing Out) untuk ikutan trend ini, tapi malas untuk olahraga keluar.

Atas ramainya fenomena ini, dr. Tirta yang merupakan seorang dokter sekaligus influencer, membagikan tanggapannya melalui video yang dia unggah di akun Tiktoknya. Dalam video tersebut dr. Tirta memberikan pendapatnya terkait orang - orang yang tiba - tiba olahraga atau fomo olahraga. 

Menurutnya orang - orang yang tiba - tiba olahraga atau fomo terhadap olahraga yang kini menjadi trend ini tidaklah apa - apa, justru itu sangat bagus untuk di ikuti sebab mengikuti trend yang positif. Namun terdapat hal yang perlu diperhatikan bagi para warginet yang ingin berolahraga, apalagi yang tidak pernah lagi olahraga setelah beberapa tahun.

Tirta menyebutkan, bagi orang yang baru berolahraga kembali jangan sampai melakukan aktivitas olahraga yang berat. Sebab hal tersebut dapat rentan menyebabkan penyakit jantung, serangan jantung, dan cedera berat di bagian otot - otot group seperti otot dada, otot punggung, dan otot kaki. Mulailah olahraga dari olahraga ringan seperti jalan kaki santai beberapa kilometer atau sekedar jogging ringan.

Garut sendiri ternyata memiliki komunitas lari yang sudah lama berdiri, dengan nama komunitas Balad Lumpat. Komunitas ini lebih aktif melalui sosial media Instagram dengan nama akun @baladlumpat Bagi warginet yang ingin memulai olahraga lari dan ikut trend yang sedang ramai ini, dapat dilihat langsung melalui akun Instagram komunitas Balad Lumpat.

 

Sumber:

- akun instagram: @baladlumpat (https://www.instagram.com/baladlumpat/)

- mengutip video tiktok @Tirtaaaaaa (https://www.tiktok.com/@tirtacipeng/video/7366876032768544005?q=fomo%20lari&t=1721187094425)

 


0 Komentar :

    Belum ada komentar.

Mungkin anda suka