ADVERTISEMENT
Beranda Pemandangan Menakjubkan dari Terasering Barugantung Bayongbong

Pemandangan Menakjubkan dari Terasering Barugantung Bayongbong

11 bulan yang lalu - waktu baca 1 menit
Illustration: Saung KAPINIS Garut on Youtube

Terasering atau sengkedan adalah merupakan sebuah metode yang digunakan oleh sawah atau perkebunan yang berada di kawasan lereng ataupun perbukitan untuk mengurangi kemiringan lereng dan menahan air sehingga dapat mengurangi kecepatan dan jumlah di permukaan sehingga memperbesar peluang penyerapan air oleh tanah.

Metode terasering ini digunakan di perkebunan yang terletak di Kampung Batugede, Desa Sukarame, Kecamatan Bayongbong. Pesawahan ini terletak di area Gunung Cikuray sehingga metode terasering digunakan di area pesawahan ini. Namun, ternyata adanya terasering ini menciptakan pemandangan alam yang luar biasa.

Dengan adanya metode terasering ini perkebunan bawang di sana menjadi luas dan berundak sehingga menciptakan pemandangan yang sangat indah. Selain itu, jalan setapak yang membentang di tengah-tengah terasering ini semakin membuat indah pemandangan di sana.

Jika para warginet mengunjungi terasering ini maka para warginet bisa melihat bagaimana megahnya terasering yang berlatar Gunung Cikuray yang menjulan sangat tinggi. Awalnya Terasering Barugantung ini hanyalah kawasan perkebunan, namun karena keindahan terasering ini menjadi viral sehingga banyak yang berkunjung langsung ke sana untuk menikmati langsung keindahan Terasering Barugantung.

Terasering Barugantung ini ramai dikunjungi orang untuk sekedar menikmati pemandangan di sana, ada juga yang berolahraga seperti jogging hingga banyak para pecinta fotografi yang hunting foto dan mencari spot-spot untuk menghasilkan foto yang indah. Waktu yang disarankan untuk mengunjungi Terasering Barugantung ini adalah pagi hari agar ketika panas matahari tidak terlalu terik. 

Rekomendasi

0 Komentar

Anda belum bisa berkomentar, Harap masuk terlebih dahulu.