PPKM di Garut Berhasil Turun ke Level 1, Aktivitas Masyarakat Kini Lebih Longgar

PPKM di Garut Berhasil Turun ke Level 1, Aktivitas Masyarakat Kini Lebih Longgar

Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) di Garut berhasil turun menjadi Level 1. Hal itu sesuai dengan keputusan pemerintah yang tercantum dalam Inmendagri Nomor 03 Tahun 2022. Sehingga aktivitas masyarakat lebih longgar dari pada saat Level 2.

Ketua Harian Satuan Tugas Penanganan Covid-19 Garut Nurdin Yana membenarkan Garut kini masuk PPKM Level 1. Berdasarkan indikator keterisian tempat tidur pasien Covid-19 di rumah sakit, capaian vaksinasi, dan kasus kematian nihil.

"Pertama dari BOR (bed occupancy rate) kita kan kosong, tidak ada, tingkat vaksin sudah lebih dari 70 persen, 'tracing', 'tracking' ada, kematian nihil. Poin-poin itu yang menyebabkan kita masuk level 1," kata Nudin Yana, dikutip dari antaranews.com, Selasa (18/1/2022).

Ia mengungkapkan capaian vaksinasi Covid-19 dosis pertama di Garut sudah mencapai 84 persen. Angka tersebut sudah melebihi batas minimal dari kebijakan pemerintah pusat.

"Garut sampai hari ini angka vaksinasinya sudah mencapai lebih dari 84 persen, ini sudah termasuk data warga Garut yang sudah ikuti vaksinasi di luar kota," lanjut Nurdin.

Saat ini Pemkab Garut tengah gencar melakukan kegiatan vaksinasi di berbagai tempat seperti di Puskesmas maupun di Pendopo Garut.


Baca lainnya

0 Komentar :

Anda belum bisa berkomentar, Harap masuk terlebih dahulu.