Aksi May Day Berjalan Damai di Garut, Polisi Beri Kue Kepada Aliansi Buruh


Aksi May Day di Garut Berjalan Dengan Damai - 1 Mei di peringati sebagai hari buruh internasional atau biasa disebut dengan May Day dan untuk memperingati hari buruh ini aliansi buruh biasanya menggelar aksi dan turun ke jalan untuk menyampaikan tuntutannya. Tak terkecuali dengan aliansi buruh di Garut, mereka menggelar aksi dan turun ke jalan untuk menyampaikan tuntutannya.

Aksi ini dihadiri oleh 530 orang dan bertujuan untuk menyampaikan lima tuntutan kepada pemerintah pusat dan daerah.  Aksi buruh ini juga diikuti oleh beberapa elemen buruh di Garut yang terdiri dari DPC KSPSI, PUK SPSI, FSPG, SPJM dan KASBI . Dalam menjalankannya aksinya para buruh dikawal oleh polisi agar terjaga keamanannya.

Ada hal yang menarik di aksi May Day Garut, di mana polisi memberikan hadiah kepada buruh yang sedang melaksanakan aksi. Polisi memberikan hadiah berupa kue ulang tahun yang dihias oleh krim berwarna biru. Kue ini diberikan langsung oleh Wakapolres Garut, Kompol Dhoni Erwanto kepada perwakilan buruh.

Aksi May Day di Garut berjalan dengan damai dan aman, para buruh melakukan aksinya dan menyampaikan tuntutannya dengan baik dan sopan serta pihak kepolisian yang memberikan pengawalan maksimal dan juga membantu para buruh yang sedang menyampaikan tuntutannya. Bahkan pihak kepolisian turut memberikan air mineral, permen, balon hingga bunga kepada buruh yang sedang berunjuk rasa. 


0 Komentar :

    Belum ada komentar.

Mungkin anda suka