ADVERTISEMENT
Beranda Putri Karlina Dorong Anak Muda untuk Hadapi Tantangan di Job Fair Uniga

Putri Karlina Dorong Anak Muda untuk Hadapi Tantangan di Job Fair Uniga

1 bulan yang lalu - waktu baca 2 menit

Calon Wakil Bupati Garut, Putri Karlina, kembali menginspirasi. Putri menjadi pembicara pada kegiatan Job Fair yang dilaksanakan di Universitas Garut pada hari Jumat, 6 September 2024.

Sebagai seorang pengusaha muda yang sukses, Putri juga membagikan pandangannya tentang karakter entrepreneur yang selalu berani mengeksplorasi hal-hal baru. “Karakter seorang entrepreneur itu harus selalu eksplor terhadap apapun,” ucapnya.

Putri berbagi cerita dari pengalamannya dalam membangun bisnis dan menegaskan bahwa bisnis yang dilakukannya adalah hasil kerja keras Putri, “Putri bisa mengembangkan bisnis bukan karena bapaknya, bukan karena ibunya, tetapi karena Putri sendiri.” tegasnya.

Dalam sesi tersebut, Putri juga memberikan pandangan tentang dilema yang sering dihadapi oleh mahasiswa, yaitu antara mengikuti jurusan kuliah atau mengejar passion. Menurutnya, passion adalah hal yang harus diutamakan. 

“Antara mengikuti jurusan atau memilih passion, saya rasa passion yang harus dikejar, karena kita hidup harus ada tujuan. Jadi, life in purpose, kita bisa aktualisasi diri kita dalam bidang apa saja, sehingga apa yang kita miliki bisa terasa dampaknya bagi orang lain,” jelasnya.

Putri menambahkan bahwa tantangan yang dihadapi oleh para fresh graduate saat ini adalah dengan lapangan pekerjaan yang semakin sulit. 

“Para fresh graduate, kita memang dihadapkan dengan masalah global bahwa mencari pekerjaan itu sulit dan berbisnis itu tidak mudah. Kita memiliki tantangan yang lebih besar sebenarnya, tapi ini juga peluang bagi kita untuk berinovasi,” ungkap Putri dengan optimisme.

Sebagai penutup, Putri memberikan pesan penting bagi para mahasiswa yang akan segera memasuki dunia kerja. Ia mengingatkan bahwa hidup yang nyata baru dimulai ketika seseorang meninggalkan kampus. “Hidup yang nyata baru dimulai ketika meninggalkan kampus. Titip saya, kalian jangan pernah berhenti belajar. Harus jadi pembelajar seumur hidup, karena dunia terus berubah dan hanya yang terus belajar yang bisa bertahan,” tutup Putri dengan semangat.

Rekomendasi

0 Komentar

Anda belum bisa berkomentar, Harap masuk terlebih dahulu.