Beranda 5 Rekomendasi Cafe di Garut dengan Nuansa Alam yang Nyaman
ADVERTISEMENT

5 Rekomendasi Cafe di Garut dengan Nuansa Alam yang Nyaman

7 jam yang lalu - waktu baca 2 menit
5 Rekomendasi Cafe di Garut dengan Nuansa Alam yang Nyaman (Source:ilustrasi freepik)

Garut tidak ada habisnya soal kuliner. Cafe jadi salah satu tempat yang sering dicari oleh banyak orang, pun di Garut tersedia cafe dengan nuansa alam nya yang nyaman. 

Cafe sering menjadi tempat nongkrong anak muda, atau kalangan lain untuk menghabiskan liburan bersama. Garut yang terkenal dengan wisata alamnya, kini tempat cafe pun terdapat nuansa alam yang membuat konsumen nyaman. 

berikut lima rekomendasi tempat cafe di Garut yang bisa jadi pilihan warginet untuk nongkrong bersama, atau pun sekedar me time sendirian dengan nuansa alam yang bikin betah. 

Baca juga: Daftar Garut Bakery dan Pattesieri yang Bisa Kamu Coba

1. Casacola Sky Garden Coffee

Rekomendasi pertama ada di Casacola Sky Garden Coffee berlokasidi Kecamatan Karangpawitan, Garut, tepatnya di Jl. Cirendeu, Godog, Kec. Karangpawitan. Cafe ini tempatnya sngat estetik, Terdapat konsep ala taman di lantai 1. Sedangkan di lantai 2-nya merupakan rooftop yang cocok didatangi waktu malam.

2. Urban Cafe Garut 

Lokasinya ada di  Jalan Pakuwon No. 12, Garut, media sosial Instagram resminya @urbancafe1212. Cafe ini benar benar menyajikan nuansa alam yang asri. Karena dipenuhi dengan tanaman hijau yang memberikan kenyamanan dan keteduhan bagi konsumen. Cafe ini sangat cocok untuk kalangan anak muda untuk healing sambil nongkrong. 

3. Balong

cafe Balong berlokasi di Rancabango, Tarogong Kaler, Kabupaten Garut. Jam operasionalnya mulai dari 06.00 - 20.00 WIB. Jika Weekend sampai pukul 23.00 WIB. Cafe ini memiliki nuansa alam khas Sunda. Kata balong, dalam bahasa Sunda memiliki arti kolam. Kafe ini juga memiliki sudut tempat duduk yang menghadap ke persawahan.

Baca juga: 4 Tempat Makan di Limbangan Garut, Wilayah Garut Utara Waijb Tahu

4. Antapura De Djati 

Tempat ini memiliki nuansa seperti di Ubub Bali, dengan nuansa alam pesawahan di kanan kiri jalan setapak. Pemandanhan hijau, indah, nan nyaman sangat terasa disini. Cafe ini cocok dijadikan tempat makan bersama keluarga besar karena lengkap dengan fasilitas yang membuat nyaman anak-anak. Lokinya ada di Cibiuk Kaler, Cibiuk, Kabupaten Garut, buka mulai dari pukul 10.00-21.00 WIB. 

5. Leuwi Asri Kopi dan Resto Indonesia

Lokasinya ada di Jl. Raya Bayongbong KM 10 Kp Batudatar, Karyajaya, Bayongbong, Kec. Garut Kota, Kabupaten Garut. Cafe ini memiliki nuansa warna-warna kayu dan bata, yang dipadu padankan dengan tanaman hijau. Jam operasionalnya mulai pukul 10.00 - 21.00 WIB. 

Rekomendasi

0 Komentar

Anda belum bisa berkomentar, Harap masuk terlebih dahulu.