Achmad Noeman Arsitek 1000 Masjid


[Illustration : arsitek.in]

Ir. H. Achmad Noe’man merupakan tokoh arsitek tersohor di Indonesia yang berasal dari Garut. Achmad Noe’man merupakan putra dari Muhammad Jamhari yang merupakan pendiri Muhammadiyyah di Kota Garut. Semasa kecil ia bersekolah di Hollandsch - Inlandsche School (HIS) yang terletak di Ciledug, Garut. Setelah lulus dari HIS ia melanjutkan sekolah di Meer Uitgebreid Lager Onderwijs (MULO) di Garut.

Namun, pada tahun 1945 MULO di Garut di tutuo dan Achmad Noe’man melanjutkan pendidikannya di MULO di Yogyakarta dan SMA Muhammadiyah Yogyakarta. Setelah lulus dari SMA Muhammadiyah Achmad Noe’man kembali melanjutkan pendidikan ke Universitas Indonesia di Bandung dan memilih jurusan Fakultas Teknik Industri.

Achmad Noe’man bercita-cita untuk menjadi seorang arsitek namun pada saat itu Universitas Indonesia Bandung atau sekarang dikenal dengan Institut Teknologi Bandung (ITB) belum memiliki jurusan arsitektur sehingga ia memutuskan untuk bergabung dengan Corps Polisi Militer. Pada tahun 1950 Universitas Indonesia Bandung membuka jrusan Arsitektur dan untuk mengejar mimpinya ia memutuskan untuk keluar dari Corps Polisi Militer dan kembali bersekolah.

Setelah lulus dari jurusan Arsitektur Universitas Indonesia Bandung Achmad Noe’man menjadi asisten dosen Van Roemondt yakni seorang dosen arsitektur Islam di sekolahnya dan saat menjadi asisten dosen Achmad Moe’man membangun masjid pertamanya yakni Masjid ITB atau Masjid Salman. Ciri khas dari Masjid yang dibangun oleh Achmad Noe’man adalah masjid tanpa kubah sehingga ia dicap sebagai arsitek anti kubah.

Achmad Noe’man mendesain banyak masjid di seluruh Indonesia seperti Masjid Al-Markaz di Makasar, Masjid Lambung Mangkurat di Banjarmasin, Masjid Agung Al-Akbar di Surabaya. Achamd Noe’man mendesain beberapa masjid di luar negeri seperti Masjid Syekh Yusuf di Cape Town, Afrika Selatan, Masjid Istiqla di Sarajevo, Bosnia. Bahkan Achamd Noe’man-pun mendesain mimbar Masjidil Aqsa di Palestina. Banyaknya masjid yang di desain oleh Achmad Noe’man sehingga ia dijuluki sebagai Arsitek 1000 Masjid

 

 

Sumber : Dani Hamdani dan Ida Farida dalam majalah Gatra (2005)


0 Komentar :

    Belum ada komentar.

Mungkin anda suka