Bupati Pastikan Stok Minyak Goreng di Garut Aman dan Harganya Mulai Turun

Bupati Pastikan Stok Minyak Goreng di Garut Aman dan Harganya Mulai Turun

Memasuki bulan suci Ramadan, naiknya harga-harga kebutuhan pokok sudah menjadi suatu hal yang dianggap biasa di setiap tahunnya.

Namun di Ramadan tahun ini, bahan pokok pada komoditas minyak goreng tengah menjadi sorotan belakangan ini lantaran kenaikan harganya sangat drastis, bahkan sempat alami kelangkaan di pasaran.

Menanggapi hal itu, Bupati Garut Rudy Gunawan meninjau langsung ketersediaan bahan pokok di pasaran. Adapun pada komoditas minyak goreng curah, ia memastikan ketersediaannya aman bahkan harganya pun sudah mulai turun.

"Ini minyak goreng, saya ada di Pasar Guntur, harganya sekarang menurut pedagang ini sudah mulai turun sekitar seribu dua ribu, harganya sekarang sekitar 19 ribu," kata Rudy usai meninjau stok kebutuhan pokok di Pasar Induk Guntur, Rabu (13/4/2022).

Dari hasil peninjauan di lapangan, ia menyampaikan berdasarkan pengakuan sejumlah pedagang bahwa minyak goreng tersedia cukup banyak. Maka dari itu, dapat dipastikan tidak akan terjadi kelangkaan minyak goreng.

Terkait kebutuhan pangan lainnya, kata Rudy, masih terdapat banyak harga yang belum stabil, sementara harganya ada yang naik ada juga yang turun.

"Ada yang naik ada yang turun, beberapa sayuran turun juga ada beberapa yang naik," ucapnya. 

Bupati berharap kebutuhan pokok di wilayahnya misa terus menurun dan pasokannya aman guna memenuhi kebutuhan masyarakat.

"Mudah-mudahan harga kebutuhan pangan terus menurun," pungkasnya.

Baca lainnya

0 Komentar :

Anda belum bisa berkomentar, Harap masuk terlebih dahulu.