Defisit Rp1,4 M, Sejumlah Pengusaha Galang Dana Bantu Kontingen Garut di Porprov Jabar


Sejumlah pengusaha di Garut menggalang dana untuk menyukseskan Kontingen Kabupaten Garut di even Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) Jabar ke-14, di Gedung pendopo, Jumat (28/10/2022) malam.

Dalam penggalangan dana yang dipimpin oleh bupati dan wakil bupati serta ketua KONI Garut itu, dihadiri oleh 51 perusahaan.

Ketua pelaksana, Hendro sugiarto menyebut KONI Garut masih defisit di angka Rp1,4 miliar, sehingga pihaknya mengajak seluruh warga Garut untuk ikut berpartisipasi.

Ia menambahkan, di luar dari yang telah menuliskan kesiapan untuk di atas, ada beberapa perusahaan yang akan memberikan dananya juga.

Adapun dari total dana yang terkumpul itu, kata Hendro, nantinya digunakan untuk keperluan kontingen Garut selama berlangsungnya Porprov Jabar.

"Kegunaannya untuk sepekan kelengkapan peralatan pertandingan cabang olahraga," kata Hendro.

Porprov Jabar..png

Tercatat sumbangan yang terkumpul sebesar Rp690 juta, dengan rincian dari Fave Hotel/Buana Kasiti Grup Rp300 juta, Widi Nugraha Rp50 juta, IPI Rp20 juta, PT Mahakarya Tiga Utama Rp10 juta, MDL 525/KPM Grup Rp50 juta, PT KCI Rp10 juta.

Kemudian Ketua Kadin Garut, Rp100 juta, PT Condong Garut Rp20 juta, PDAM Tirta Intan Rp20 juta, Bank Garut Rp20 juta, Uniga Rp100 juta, Ketua Apersi Rp100 juta, dan Pak Ebu Rp50 juta.


0 Komentar :

    Belum ada komentar.

Mungkin anda suka