Kenapa Gorengan Menjadi Takjil yang Paling Favorit


Gorengan adalah produk makanan yang diproses melalui memasak dengan menggunakan minyak. Gorengan sangat dicintai oleh masyarakat Indonesia, saat ini gorengan merupakan takjil yang paling favorit dan paling di cari oleh masyarakat Indonesia, termasuk para wargi Garut. Meskipun setiap daerah memiliki ciri khas-nya gorengannya masing-masing tapi semua jenis gorengan yang beredar di Indonesia dapat diterima oleh lidah masyarakat Indonesia.

Saat ini gorengan semakin beragam mulai dari gorengan tradisional hingga gorengan modern yang sudah memaluli proses alkulturasi ataupun proses glokalisasi. Bahkan banyak orang yang menjadikan gorengan sebagai menu wajib yang harus tersedia saat berbuka puasa. Ada beberapa alasan mengapa gorengan menjadi takjil yang paling favorit salah satunya adalah gorengan ini memiliki rasa yang enak.

Gorengan ini memiliki rasa yang lengkap, ada gorengan yang memiliki cita rasa manis seperti gorengan pisang dan gorengan ubi dan juga gorengan asin seperti gehu, tempe, bakwan. Selain itu, gorengan memiliki tekstur yang renyah dan nikmat ini semakin meningkatkan citarasa dari makanan itu sendiri. Selain itu, gorengan sangat mudah di dapatkan. Kita bisa menemukan gorengan di mana saja dan gorengan merupakan tipe makanan yang dapat dibuat secara cepat.

Gorengan juga merupakan takjil yang memiliki harga terjangkau dan jenis gorengan yang sangat beragam ini membuat gorengan menjadi takjil yang paling populer. Tersedia berbagai macam gorengan mulai dari gorengan tahu, tempe, gorengan yang mengandung sayur seperti bala-bala dan bakwan, gorengan yang memiliki rasa creamy seperti risol, gorengan yang memiliki aneka ragam isi seperti cireng hingga gorengan yang memiliki cita rasa pedas luar biasa.

Gorengan merupakan makanan yang mudah untuk dibuat, para wargi bisa membuat gorengan secara mandiri dan bahan-bahan yang dibutuhkan untuk membuat gorengan juga mudah untuk ditemukan. Gorengan juga mengenyangkan serta bisa dijadikan sebagai teman makan nasi. Makan gorengan sudah menjadi tradisi warga Indonesia, gorengan dianggap sebagai camilan ringan, yang lezat dan mudah didapatkan dimanapun sehingga tidak heran jika gorengan lah makanan yang paling dicari di saat berbuka puasa.


0 Komentar :

    Belum ada komentar.

Mungkin anda suka