Mohon Doa Restu, Film Komedi Segar Diantara Gempuran Film-Film Horor


Mohon Doa Restu adalah film baru garapan Sutradara Ody C. Harahap dan dimainkan oleh aktor dan aktris papan atas Indonesia yakni Jefri Nichol. Syifa Hadju, Sarah Sechan, Cut Mini dan Kiki Narenda ini merupakan film begenre komedi yang mengisahlan tentang persiapan pernikahan dan kehebohan dalam mempersiapkan pernikahan tersebut.

Film ini mengisahkan Mel (Syifa Hadju) yang akan menikah dengan Satria (Jefri Nichol). Ketika merencakanan pernikahan tersebut Mel hanya ingin menggelar pesta pernikahan yang sederhana dan hanya mengundang sediki tamu. Namun, berbeda dengan keinginan orang tuanya yang ingin menggelar pesta pernikahan mewah dan mengundang banyak tamu. Dalam merencanakan pesta pernikahan ini Mel dan Satria dihadapkan oleh banyak drama diantara Mel dengan orang tuanya hingga Mel dengan Satria.

Isu yang dibahas di dalam film Mohon Doa Restu ini merupakan isu yang sangat dekat dengan masyarakat, sehingga film ini akan sangat relate jika ditonton oleh para warginet. Film yang berlatar tempat di Bandung ini banyak menyuguhkan tradisi dan budaya Sunda sehingga membuat film ini akan semakin relate untuk para warginet yang berasal dari Bandung dan sekitaranya, seperti Garut.

Dalam proses syutingnya Syifa Hadju mengatakan bahwa dia harus selalu siap menghadapi improvasi yang sering dilakukan oleh Cut Mini dan Sarah Sechan. Menurut Syifa Hadju, Sutrada film Mohon Doa Restu, Ody C, Harahap ini membebaskan para aktor dan aktris untuk berimporavasi kepada para pemain. Sedangkan Jefri Nichol menyebutkan bahwa Cut Mini dan Sarah Sechan menjadikan film ini semakin hidup.

Film ini merupakan film komedi segar yang memiliki nilai kekeluarga dan persahabatan , pesan utama dari film ini adalah untuk selalu menjaga komunikasi dengang orangtua, pasangan hingga teman. Film ini sagat cocok sekali untuk para warginet yang ingin menonton film bersama teman, pasangan hingga keluarga. Film Mohon Doa Restu bisa menjadi film komedi dan drama segar diantara gempuran film-film horor yang sedang tayang di Indonesia saat ini. 


0 Komentar :

    Belum ada komentar.

Mungkin anda suka