Pasar Ceplak, Pusat Jajanan Kuliner Malam di Garut


Berkunjung ke Garut, tak lengkap jika belum datang ke pusat kuliner dan jajanan masyarakat setempat. Berada di tengah kota, tepatnya di Jalan Siliwangi, Pasar Ceplak merupakan pasar malam yang ramai dikunjungi oleh masyarakat Garut.

Pasar Ceplak menyediakan banyak kuliner yang bisa dicoba, mulai dari makanan berat hingga jajanan. Kuliner yang bisa kamu pilih mulai dari ayam goreng, sate, martabak manis, kue tambang, hingga soto. Nama ceplak sendiri diambil dari bahasa Sunda ‘nyeplak’ yang berarti suara yang muncul ketika menikmati makanan. Dari sana nama ‘ceplak’ mulai digunakan. Dilansir dari indonesia.go.id Pasar Ceplak sudah ada sejak tahun 70-an. 

Pada saat itu, masyarakat Garut mengalami kesulitan untuk mendapatkan nasi, walaupun ada harganya pun mahal. Masyarakat kemudian menyiasatinya dengan mengonsumsi oyek, nasi yang dicampur dengan singkong. 

Saat itu, bagi warga Garut yang sedang dilanda musim kemarau panjang, oyek tergolong makanan pokok yang enak. Saking enaknya, saat masyarakat mengonsumsi oyek, timbulah suara ceplak ketika mengunyahnya. Saat itu, kata ceplak menjadi populer untuk menyebut makanan yang enak. Setelah warga Garut bisa menikmati kembali makanan dan jajanan yang enak di pusat kuliner malam di Garut. Mereka menamakan tempat itu dengan Pasar Ceplak. 

Sumber lain dari budayawan lokal Garut,  Franz Limiart mengatakan bahwa awal mula keberadaan Pasar Ceplak sudah aja sejak 1940-an. Saat itu masyarakat sekitar mulai pujul 16.00 WIB, kerap menjajakan makanan khas tradisional di sekitar Babancong dan Pendopo hingga pukul 12 malam.

Mulanya para pedagang ngumul di Pasar Ceplak, lama kelamaan jadi ramai. Saat itu dijual gurandil, kelepon, papaisan, mulai ikan hingga hayam, jalabria, dan cucur. Lama kelamaan, jajanan sore itu menjadi kebiasaan masyarakat sekitar sehingga kawasan pusat pemerintahan Garut tersebut dipenuhi pedagang dan pembeli. 

Hingga sekarang, Pasar Ceplak kini hanya dibuka pada malam hari pukul 16.00-22.00 WIB. Sedangkan di pagi hari, jalanan ini merupakan jalanan umum yang ramai lalu-lintas kendaraan. Untuk harga, aneka jajanan di Pasar Ceplak terbilang murah. Kita tidak perlu merogoh kocek banyak untuk menikmati jajanan di Pasar Ceplak.


0 Komentar :

    Belum ada komentar.