Pelaksanaan Upacara HUT RI di IKN, Jokowi: Jangan Harapkan Selesai Semua, Paling Baru 15 Persen


[Illustration : @iknpos.id]

Garut – Pembangunan Ibu Kota Nusantara (IKN) menjadi salah satu proyek jangka panjang untuk melaksanakan strategi pemerataan pembangunan di Indonesia.

Ibu Kota Negara (IKN) ini akan dibangun untuk mencapai target Indonesia sebagai negara maju yang sesuai dengan visi Indonesia 2045.

Perencanaan yang dilakukan oleh pemerintah salah satunya adalah pelaksanaan upacara kemerdekaan yang akan diselenggarakan di Istana Negara yang baru (IKN). Terkait dengan hal tersebut, Presiden RI Joko Widodo menegaskan masyarakat untuk tidak membayangkan kondisi IKN pada saat pelaksaan 17 Agustus sudah jadi.

“Jadi jangan membayangkan kita upacara 17 Agustus itu sudah jadi semuanya. Tidak seperti itu, banyak yang baru menurut saya. Paling nanti 17 Agustus itu paling dihitung semuanya secara keseluruhan mungkin 15 persen,” ujarnya sebelum lepas landas ke Abu Dhabi, Uni Emirat Arab, di Lanud Halim Perdanakusuma, Jakarta Timur, Selasa (16/7/2024).

Proses pembangunan untuk IKN tersebut membutuhan waktu sekitar 15-20 tahun. Pada faktanya, IKN ini masih membutuhkan investor untuk pembangunan berkelanjutan.

“Ini masih memerlukan investasi, masih memerlukan investor dari dalam maupun luar. Itu yang sedang kita kejar,” ungkapnya, dikutip dari suara.com.

Selain itu, kondisi cuaca juga menjadi salah satu faktor terhambatnya proses pembangunan di IKN dengan kondisi yang terus hujan.

Dilansir dari Antara News, Jokowi mengatakan kemajuan atau progres pembangunan di IKN mundur dari target awal karena hujan deras.

“Kemarin memang targetnya kan Juli (berkantor di IKN), tetapi kan dilihat di IKN tiap hari hujan, jadi memang pekerjaan banyak yang mundur,” ungkapnya.

 


0 Komentar :

    Belum ada komentar.

Mungkin anda suka