PHK di Indonesia Semakin Meningkat: Kemnaker Catat 44.195 Korban Hingga Pertengahan Agustus 2024


Badai Pemutusan Hubungan Kerja (PHK) di Indonesia terus berlanjut dengan jumlah korban yang terus bertambah. Berdasarkan data terbaru dari Kementerian Ketenagakerjaan (Kemnaker), hingga pertengahan Agustus 2024, tercatat sebanyak 44.195 orang telah menjadi korban PHK. Angka ini menunjukkan peningkatan dari periode sebelumnya, di mana hingga 31 Juli 2024, jumlah korban PHK mencapai 42.863 orang. Dalam kurun waktu kurang dari satu bulan, sekitar 2.000 pekerja lagi mengalami PHK.

Sebagian besar korban PHK berasal dari sektor industri pengolahan, yang meliputi industri tekstil, garmen, dan alas kaki, dengan jumlah mencapai 22.356 orang. Sementara itu, sektor non-industri pengolahan mencatat 20.507 orang terkena PHK.

Lima sektor industri dengan jumlah korban PHK terbanyak hingga 31 Juli 2024 adalah:

1. Industri pengolahan: 22.356 orang

2. Aktivitas jasa lainnya: 11.656 orang

3. Pertanian, kehutanan, dan perikanan: 2.918 orang

4. Pertambangan dan penggalian: 2.771 orang

5. Perdagangan besar dan eceran: 1.902 orang

Secara geografis, Jawa Tengah mencatat jumlah korban PHK terbanyak dengan total 13.722 orang. Diikuti oleh DKI Jakarta dengan 7.469 korban, Banten dengan 6.359 korban, Jawa Barat dengan 5.567 korban, dan Sulawesi Tengah dengan 1.812 korban.

Sumber: berbagai macam sumber 


0 Komentar :

    Belum ada komentar.

Mungkin anda suka

  • Oleh zahra nisrina shaumi
  • 09, Sep 2024
Gembyung Tradisi Musik Perkusi Sunda yang Menggema