Ratusan Anak dan Orang Tua Antusias Ikuti Festival Keluarga PAUD di Pendopo Garut


Masih dalam perayaan Hari Jadi Garut (HJG) ke-210, kali ini dari Himpunan Pendidikan dan Tenaga Kependidikan Anak Usia Dini Indonesia (HIMPAUDI) Kabupaten Garut, menggelar Festival Keluarga PAUD 2023, yang berlangsung di Pendopo Garut, Selasa (28/2).

Dalam acara ini, ratusan anak dan orang tua antusia mengikuti sejumlah rangkaian acara, seperti dari penampilan rampak sekar anak-anak PAUD dan kosidah.

 

PAUD.jpgPAUD..jpg

Terdapat pula perlombaan anak PAUD seperti seni menggambar teknik arsir, estafet bola, dan rampak sekar milangkala Garut.

Adapun pada festival ini, turut dihadari oleh Bupati Garut Rudy Gunawan, Bunda PAUD Garut Hj Diah Kurniasari, Kepala Dinas Pendidikan Garut Ade Manadin, serta Ketua HIMPAUDI PD Garut Andepi Daryaan.

Dalam Festival Keluarga PAUD 2023 ini juga dilakukan penandatanganan kerjasama antara HIMPAUDI dan DISDUKCAPIL, terkait perlindungan anak mendapatkan identitas diri.

 

 

Selain itu, launching buku cerita karya Bunda PAUD Garut yang berjudul "Serunya Sekolah di PAUD.

Acara tersebut ditutup dengan pagelaran musikalisasi Drama mahasiswa STAI Siliwangi Garut.


0 Komentar :

    Belum ada komentar.

Mungkin anda suka