Sejarah Stasiun Cibatu


Stasiun Cibatu merupakan stasiun kereta yang terletak di Cibatu dan berada di ketinggian +612 meter diatas permukaan laut. Stasiun Cibatu ini beroperasi sejak tahun 1889 hingga saat ini, Stasiun Cibatu ini merupakan bagian dari proyek pembangunan jalur kereta api Cicalengka hingga Cilacap yang dilakukan oleh Staatssoorwegen atau perusahaan kereta api milik Belanda.

Stasiun Cibatu merupakan pintu masuk ke Kota Garut sebelum jalur dan Stasiun Garut kota dibuka. Pada akhirnya dibangunlah jalur dan stasiun Garut Kota di tahun yang sama. Pada tahun 1926 dibukalah jalur yang dapat menghubungkan Cibatu dengan Cikajang. Di Stasiun Cibatu dibangun dipo lokomotif yang digunakan untuk pemeliharaan dan perbaikan lokomotif uap.

Stasiun Cibatu merupakan stasiun primadona karena pada saat itu dijadikan tempat berhentian utama kereta-kereta dari luar Kota Garut. Kereta-kereta lintas kota berhenti di Stasiun Cibatu sehingga para wisatawan yang berasal dari dalam dan luar negeri. Bahkan Stasiun Cibatu ini sering dikunjungi tokoh-tokoh terkemuka mulai dari artis, tokoh politik hingga raja.

Beberapa tokoh terkenal yang pernah mengunjungi Stasiun Cibatu diataranya artis hollywood seperti Charlie Chaplin, Mary Pickford yang berkunjung pada tahun 1927. Kemudian Raja Rama V dari Thailand, Georges Clemenceau yang merupakan penulis dan juga tokoh politik dari Perancis. Bahkan Presiden pertama Indonesia yakni Ir.Soekarno pernah berkunjung ke Stasiun Cibatu pada tahun 1946.

 

Sumber : Heritgae KAI  


0 Komentar :

    Belum ada komentar.

Mungkin anda suka