Beranda Wabup Putri Pimpin Rapat Bahas Penataan TWA Talaga Bodas, Soroti Pungli dan Ketidaktertiban

Wabup Putri Pimpin Rapat Bahas Penataan TWA Talaga Bodas, Soroti Pungli dan Ketidaktertiban

1 hari yang lalu - waktu baca 1 menit
DOK. Tim Media Wabup

Wakil Bupati Garut, Putri Karlina, memimpin pertemuan penting bersama jajaran Balai Konservasi Sumber Daya Alam (BKSDA) dan Dinas Pariwisata dan Kebudayaan (Disparbud) Garut untuk membahas sejumlah persoalan di kawasan Taman Wisata Alam (TWA) Talaga Bodas. Pertemuan ini dilakukan pada Senin, 14 April 2025. 

Fokus utama rapat tersebut adalah penanganan pungutan liar (pungli), ketertiban parkir, serta ketidaksinkronan antar pelaku wisata lokal. 

Dalam rapat yang berlangsung dinamis, Wabup Putri menegaskan perlunya kehadiran Pemerintah Kabupaten Garut sebagai fasilitator antara masyarakat dengan BKSDA. Ia menilai peran tersebut penting untuk mewujudkan sistem pengelolaan wisata yang bersih, terstruktur, dan berkelanjutan.

Ia juga menyoroti urgensi pembentukan kelompok sadar wisata (pokdarwis) yang kuat dan profesional. Selain itu, dibahas pula perlunya penataan infrastruktur serta warung-warung milik warga dengan mengacu pada perencanaan terpadu atau master plan yang jelas dan berorientasi jangka panjang.

Upaya kolaboratif ini, lanjutnya, diharapkan dapat menjadikan Talaga Bodas sebagai destinasi wisata unggulan yang aman, nyaman, tertib, dan bebas dari praktik premanisme maupun pungli.

Rekomendasi

0 Komentar

Anda belum bisa berkomentar, Harap masuk terlebih dahulu.