Bupati Garut Minta Maaf Usai Video Joget TikTok di Pantai Lombok Viral

Bupati Garut Minta Maaf Usai Video Joget TikTok di Pantai Lombok Viral

Bupati Garut Rudy Gunawan minta maaf usai aksi joget TikTok di satu pantai di Lombok, Nusa Tenggara Barat, beredar di berbagai grup WhatsApp. Aksi joget Bupati sontak menjadi viral di media sosial.

"Saya selaku Bupati Garut memohon maaf yang sebesar-besarnya, saya tidak berniat melukai dan menyinggung siapa pun," ucap Rudy, Sabtu (4/12/2021).

Melansir dari Tribunjabar.id, video yang sempat viral tersebut menuai kecaman lantaran dapat melukai perasaan warga Garut yang tengah berduka. Beberapa hari terakhir ini, bencana alam banjir bandang menerjang Kabupaten Garut.

Ia pun menyatakan permohonan maaf dan menyadari bahwa hal itu murni kesalahannya.

"Itu pun bukan kesalahan nakes, tetapi murni atas kesalahan saya. Saya memohon maaf," ucapnya.

Diketahui, video joget TikTok tersebut diunggah oleh akun @novitamua, seorang nakes di lingkungan RSUD dr Slamet Garut.

Rudy Gunawan mengatakan kehadirannya di Lombok untuk memberikan arahan dalam rangka rapat evaluasi penanganan Covid-19. Bersama dengan beberapa pejabat di lingkungan RSUD dr Slamet Garut.


Baca lainnya

0 Komentar :

Anda belum bisa berkomentar, Harap masuk terlebih dahulu.