Dispertan Garut Gelar "Loba Ngarajang" Pertahankan Regenerasi Perajang Tembakau


Sebagai upaya mempertahankan regenerasi Perajang Tembakau di Garut, Dinas Pertanian Garu menggelar lomba "Ngarajang Garut" bersamaan dengan hari Hari Krida Pertanian ke-51 tingkat Kabupaten, Sabtu (5/8/2023).

 

Lomba ini jadi ajang perajang tembakau pemula usia 15-39 tahun dari 22 kecamatan di Kabupaten Garut untuk memamerkan keterampilan merajang mereka. Penilaian juri mencakup kebersihan pengolahan, teknik irisan, dan kualitas hasil rajangan.

 

Kepala Bidang Sarana Tanaman Pangan Hortikultura dan Perkebunan Dinas Pertanian Garut, Ardhy Firdian menyatakan tujuan lomba adalah mendorong regenerasi perajang tembakau.

 

"Alhamdulilah untuk pemenang itu dari Kecamatan Banyuresmi, kemudian yang juara kedua itu adalah Kecamatan Cisurupan, dan juara ketiga dari Kecamatan Sukaresmi," ucap Ardhy.

 

Sebagaimana maksud dan tujuan dari kegiatan ini, Ardhy menyatakan, pihaknya menginginkan adanya regenerasi para perajang, di mana saat ini kebanyakan para perajang di Kabupaten Garut berusia di atas 50-60 tahun.

 

"Juga yang paling penting adalah bagaimana mempertahankan kualitas hasil rajangan yang ada di Garut khususnya untuk tembakau mole, karena kita tahu bahwa tembakau mole itu merupakan salah satu ciri khas tembakau yang dihasilkan dari Jawa Barat khususnya dari Kabupaten Garut," lanjutnya.

 

Di sisi lain, Ketua DPD Asosiasi Petani Tembakau Indonesia (APTI) Jawa Barat, Suryana, menilai bahwa lomba ini mempromosikan pentingnya tembakau dalam menghasilkan keuntungan, termasuk melalui cukai dan pajak rokok.

 

Lewat lomba ini diharapkan regenerasi perajang tembakau yang lebih muda dan berpotensi meningkatkan pemahaman masyarakat tentang tembakau serta mendorong kesejahteraan. "Harapan kami ini untuk alih generasi ya, sebagai penerus dari generasi tua ke generasi muda. Sehingga kedepannya tembakau itu tidak hilang dari bumi ini, dan bisa lestari," ungkapnya.***

 


0 Komentar :

    Belum ada komentar.

Mungkin anda suka

  • Oleh Infogarut
  • 04, May 2024
Panen Raya Jagung Tahun 2024 di Garut