Menilik Mitos 'Suara Gamelan' di Gunung Kendang Darajat Garut


[Illustration : Wikipedia]

Gunung Kendang merupakan gunung yang terletak diantara perbatasan Garut dan Bandung. Tepatnya perbatasan antara Kec. Kertasari, Kab. Bandung dan Kec. Pasirwangi, Kab. Garut, Jawa Barat.

Memiliki ketinggian 2.617 mdpl, gunung ini memiliki kisah seram yang melatar belakangi alasan dinamai Gunung Kendang. Mitos yang beredar di masyarakat, awal mula dinamai gunung kendang dikarenakan Ki Sutaarga yang ingin mencelakai rombongan wayang yang ingin tampil didesanya saat itu. Akibat dari kecelekaan itu konon katanya, setiap malam malam Selasa dan Jumat Kliwon kerap terdengar ada yang sedang menggelar hajatan/acara wayang.

Orang - orang dari desa sebelah utara Gunung Kendang, menyangka ada yang sedang menggelar wayang di daerah Cikarosea atau Bantar Peundeuy di sebelah selatan. Sementara, orang yang dari desa sebelah selatan mengira ada pagelaran wayang di kampung Cibitung di Utara.

Saat kedua rombongan dari masing - masing desa bergerombol mencari asal muasal suara itu berada, warga desa dari Utara dan Selatan berpapasan di tengah jalan. Mereka berdua hanya bertanya - tanya dimana sumber suara itu berasal.

Pendapat lainnya mengatakan, kemungkian suara tersebut berasal dari kawah yang berada di wilayah Gunung Kendang yang tidak dapat di akses dari manapun. Sebab tidak ada jalur pendakian yang dapat dilalui oleh pendaki ataupun masyarakat sekitar.

Hingga saat ini suara bertalu - talu yang mirip kendang itu masih menjadi misteri dan mitos di masyarakat. Untuk membuktikan suara kendang itu ada atau tidak, baiknya langsung mendatangi ke Gunung Kendang sekaligus singgah di wisata Darajat.

 

Sumber:

- Taman Bumi MOOI Garoet, Oki Oktariadi

 


0 Komentar :

    Belum ada komentar.

Mungkin anda suka

  • Oleh zahra nisrina shaumi
  • 09, Sep 2024
Gembyung Tradisi Musik Perkusi Sunda yang Menggema
  • Oleh Anjani Lailatul
  • 18, Sep 2024
Gempa Magnitudo 5,0 Terasa di Garut