Pemkab Garut Lantik 138 PNS Hasil CPNS 2021


[Prosesi pelantikan 138 PNS hasil seleksi CPNS 2021/Sumber: Dok. Diskominfo Garut]

Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Garut melantik 138 Pegawai Negeri Sipil (PNS) hasil seleksi Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) tahun 2021.

Pelantikan ke 138 PNS yang berlangsung di Sekretariat Daerah (Setda) Garut ini, tergabung dalam Apel Gabungan yang digelar Sekretariat Daerah (Setda) Garut, Jalan Pembangunan, Kecamatan Tarogong Kidul, Kabupaten Garut, Senin (27/2/2023).

Dalam pengantar sumpah jabatan, Bupati Garut menyampaikan bahwa momen hari ini merupakan momen bersejarah bagi Pemkab Garut dan juga bagi para PNS secara individu.

Karena ke 138 orang yang dilantik ini nantinya akan mengabdikan diri menjadi PNS di lingkungan Pemkab Garut, guna memperkuat dan memberikan pelayanan kepada masyarakat.

"Saya berharap saudara-saudara bisa bekerja dengan sebaik-baiknya, karir saudara masih puluhan tahun masih sangat panjang, kebahagiaan untuk bisa mengabdikan diri adalah dengan integritas, karena yang tidak bisa dibohongi itu adalah hati kita, bila mana kita berusaha untuk melakukan tugas dengan baik, maka akan mendapatkan kebahagiaan hakiki yang ada dalam hati," ujar Bupati Garut.

Ia memaparkan bahwa hari ini Pemkab Garut diperkuat oleh beberapa dokter spesialis seperti urologi, jantung, hingga sub spesialis bedah tumor.

Di mana, imbuh Rudy, dengan hadirnya beberapa dokter spesialis tadi, diharapkan mampu memperkuat pelayanan kesehatan kepada masyarakat.

"Dan juga kita di dokter gigi ada bedah mulut yang sedang melaksanakan belajar dan saya minta setelah ini ajukan surat resmi untuk bisa meneruskan spesialis bedah mulut yang langka di Universitas Padjadjaran," imbuhnya.***


0 Komentar :

    Belum ada komentar.

Mungkin anda suka

  • Oleh Infogarut
  • 04, May 2024
Panen Raya Jagung Tahun 2024 di Garut