Sejarah Limbangan Pada abad 15


Sebelumnya wilayah Garut di kenal sebagai Kabupaten Limbangan. Namun, Kabupaten Limbangan ini memiliki sejarah yang panjang, menurut volksalmanak yang diterbitkan pada tahun 1920 menyebutkan bahwa Dalem Nayawangsa merupakan bupati Kabupaten Limbangan pertama pada sampai tahun 1678.

Hal ini menunjukan bahwa Kabupaten Limbangan sudah ada sebelum tahun 1678. Pada akhir abad 16 Kerajaan Sumedang Larang muncul dan meneruskan kekuasaan Sunda Padjadjaran sehingga Kabupaten Limbangan menjadi bagian dari Sumedang Larang. Kemudian masuknya Belanda ke Indonesia menjadikan Limbangan sebagai bagian dari Kabupaten Sumedang.

Ketika dibawah Daendels di tahun 1811 Limbangan terdiri dari 6 cutak atau kecamatan yakni Balubur, Malangbong, Wanakerta, Wanaraja, Cibereum dan Papandak. Pada tahun 1813 ketika Belanda jatuh ke kekuasaan Inggris, Limbangan dibawah Thomas S. Raffles menjadi sebuah Kabupaten tersendiri.

Di masa Raffles wilayah Kabupaten Limbangan bertambah banyak, beberapa wilayah yang berasak dari Kabupaten Sukapura seperti Bayongbong dan Suci menjadi bagian dari Kabupaten Limbangan. Kemudian, wilayah teritorial Kabupaten Limbangan berubah yang awalnya beribukotakan di Suci hingga akhirnya pindah ke Garut dan berubah menjadi Kabupaten Garut.


Sumber : Disparbud Garut 


0 Komentar :

    Belum ada komentar.

Mungkin anda suka