Tentang Garis Pantai Pesisir Kabupaten Garut dan Pantai Lainnya di Jawa Barat


Provinsi Jawa Barat merupakan provinsi yang berbatasan langsung dengan Laut Jawa di sebelah utara dan Samudera Hindia di sebelah selatan. Jawa Barat memiliki potensi laut yang luar biasa karena Jawa Barat memiliki garis pantai yang cukup luas. Bahkan potensi laut di Jawa Barat selain bisa dimanfaatkan untuk sumber kehidupan juga dapat dimanfaatkan sebagai zona wisata.

Secara geografis, Jawa Barat memiliki garis pantai yang sangat panjang. Bahkan di wilayah utara Provinsi Jawa Barat memiliki garis pantai sepanjanh 354 km. Sedangkan di selatan Provinsi Jawa Barat terdapat garis pantai sepanjang 398 km. Garis pantai selatan Jawa Barat terdapat di Kabupaten Sukabumi, Kabupaten Cianjur, Kabupaten Tasikmalaya. Kabupaten Ciamis hingga Kabupaten Pangandaran.

Garut merupakan daerah di Jawa Barat yang memiliki laut ini termasuk ke dalam garis pantai selatan Jawa Barat. Garut memiliki garis pantai sepanjang 80 km yang dibatasi dengan Sungai Cikaengan hingga Sungai Cilaki. Pesisir Kabupaten Garut ini sudah diprioritaskan menjadi kawasan wisata laut di Jawa Barat. Berdasarkan penlitian terdapat 3 zona inti pariwisata.

Setiap zona pariwsata laut di Garut ini terdiri dari 4 kawasan pantai wisata yang siap dikunjungi oleh wisatawan dikarenakan sudah dilengkapi oleh fasilitas penunjang wisata. Setiap kawasan pantai yang termasuk ke dalam zona inti ini memiliki rata-eata luas viewshed antara 0,073 km2 hingga 1,481 km2. Berikut daftar panjang garis pantai di Provinsi Jawa Barat:

  1. Kabupaten Indramayu (Pantai Utara) dengan panjang 147 kilometer

  2. Kabupaten Sukabumi (Pantai Selatan) dengan panjang 117 kilometer

  3. Kabupaten Pangandaran (Pantai Selatan) dengan panjang 91 km persegi

  4. Kabupaten Karawangan (Pantai Utara) dengan panjang 84,2 kilometer

  5. Kabupaten Garut (Pantai Selatan) dengan panjang 80 kilometer

  6. Kabupaten Cirebon (Pantai Utara) dengan panjang 73 kilometer

  7. Kabupaten Ciamis (Pantai Selatan) dengan panjang 68,4 kilometer

  8. Kabupaten Cianjur (Pantai Selatan) dengan panjang 56,4 kilometer

  9. Kabupaten Bekasi (Pantai Utara) dengan panjang 54,7 kilometer

  10. Kabupaten Subang (Pantai Utara) dengan panjang 49,7 kilometer

  11. Kabupaten Tasikmalaya (Pantai Selatan) dengan panjang 49,2 kilometer

 

 

 

 

 

Sumber :

  1. Open Data Jawa Barat

  2. Ankiq Taofiqurohman, Zonasi Kawasan Wisata Pantai di Kabupaten Garut Jawa Barat Menggunakan Pemodelan Viewshed, Majalah Geografi Indonesia 2019


0 Komentar :

    Belum ada komentar.

Mungkin anda suka