Desa Wanajaya, Wanaraja Jadi Desa Percontohan Anti Korupsi


Desa Wanajaya, Kecamatan Wanaraja terpilih jadi desa anti korupsi. Desa anti korupsi ini merupakan program yang diciptakan oleh Dinas Pemberdayaan Masyarakat Desa (DPMD) Provinsi Jawa Barat yang bekerjasama dengan KPK. Program ini akan menunjuk satu desa di setiap Kabupaten / Kota di Jawa Barat.

Program ini bukanlah kompetisi melaikan sebuah penunjukkan terhadap suatu desa sehingga desa tersebut akan menjadi desa percontohan. Untuk memnjadi desa percontohan terdapat indikator khusus di mana desa tersebut harus memiliki tata laksana pemerintahan yang baik, proses pelayanan desa yang baik, memiliki cara tersendiri dalam mengelola perilaku koruptif serta tradisi yang dimiliki oleh desa tersebut dalam mencegah korupsi.

PProses pemilihan desa percontohan anti korupsi berawal dari pemilihan 3 desa oleh Pemkab yang sesuai dengan indikator yang sudah ditetapkan oleh KPK. Kemudian desa yang diajukan harus mengikuti tahapan administrasi, wawancara kepala Desa dan juga pemeriksaan berkas-berkas desa yang langsung dilakukan oleh pihak KPK.

Desa Wanajaya menjadi desa yang dipilih oleh KPK dari tiga desa yang diajukan oleh Pemkab Garut. Desa Wanajaya akan mendapatkan plakat sebagai tanda bahwa desa-nya menjadi desa percontohan. Selain itu, program-program yang dimiliki oleh Desa Wanajaya dalam mencegah korupsi.


0 Komentar :

    Belum ada komentar.

Mungkin anda suka