Tadi Malam, Garut Diguncang 4 Kali Gempa hingga 5,3 Magnitudo


Tadi malam (12/11), Garut dalam kurun satu jam diguncang gempa bumi sebanyak 4 kali dengan kekuatan terbesar mencapai Magnitudo: 5,3.

Berdasarkan keterangan BMKG yang dilansir dari ANTARA, gempa tektonik tersebut merupakan jenis gempa bumi dangkal akibat adanya aktivitas subduksi Lempeng Indo-Australia yang menujam di bawah Lempeng Eurasia.

BMKG menyebut, gempa bumi tadi malam getarannya dirasakan di daerah Garut dan Tasikmalaya dengan skala intensitas III MMI atau getaran dirasakan nyata dalam rumah, terasa getaran seakan-akan truk berlalu.

Kemudian, getaran juga terasa di daerah Ciamis dan Cianjur dengan skala intensitas II MMI (getaran dirasakan oleh beberapa orang, benda-benda ringan yang digantung bergoyang).

BMKG memastikan, gempa bumi tadi malam tidak berpotensi tsunami.

Gempa Garut 2.png


0 Komentar :

    Belum ada komentar.

Mungkin anda suka