Persigar Garut Amankan Tiket ke 12 Besar Liga 4
Persigar Garut memastikan langkah ke babak 12 besar Liga 4 Seri 1 Jabar setelah menahan Imbang Persikotas 1-1 dalam laga penentu Grup E.
Persigar Garut memastikan tempat untuk melaju ke babak 12 besar Liga 4 Seri 1 Jabar. Laga penentuan melawan Persikotas Kota Tasikmalaya berlangsung penuh tekanan, karena kedua tim memiliki kepentingan besar dalam perebutan posisi terbaik grup pada fase akhir.
Baca juga: Timnas Indonesia U-17 Takluk dari Zambia di Piala Dunia 2025
Babak Pertama
Pertandingan berjalan dengan tempo tinggi sejak kick of dimulai, kedua tim saling menekan di lini tengah untuk membuka peluang serangan. Persigar Garut bermain agresif di hadapan pendukung sendiri untuk memperbaiki hasil sebelumnya, serta menjaga peluang lolos ke babak selanjutnya.
Meskipun demikian, Persikotas tetap tampil disiplin dalam menjaga area pertahanan mereka sehingga serangan Persigar sering terhenti sebelum memasuki kotak penalti. Hingga turun minum, tidak ada gol yang tercipta hingga skor sementara berakhir imbang 0-0 bagi kedua tim.
Babak Kedua
Memasuki babak kedua, tempo permainan meningkat serta Persigar mulai menaikkan intensitas serangan untuk mencari peluang. Namun Persikotas justru mampu memanfaatkan ruang di lini belakang Persigar, hingga berhasil menciptakan gol pembuka melalui serangan cepat.
Tertinggal satu gol, Persigar tidak tinggal diam serta terus memberikan tekanan ke lini pertahanan Persikotas. Usaha tersebut membuahkan penalti setelah terjadi pelanggaran di kotak terlarang. Arif Budiman berhasil mengeksekusi penalti hingga skor imbang menjadi 1-1 sampai pertandingan berakhir.
Baca juga: Resmi! FIFA ASEAN Cup Jadi Ajang Bergengsi di Asia Tenggara
Dengan hasil tersebut, Persigar Garut dipastikan mendapatkan tiket ke babak 12 besar bersama Persikotas sebagai wakil Grup E dalam kompetisi Liga 4 Seri 1 Jabar. Nah Warginet, perjalanan masih panjang serta dukungan penuh dari pencinta sepak bola tentu menjadi energi penting bagi tim kebanggaan Garut ini.
0 Komentar
Anda belum bisa berkomentar, Harap masuk terlebih dahulu.